Scroll untuk baca artikel
Olahraga

Jordi Amat Antusias Sambut Derby Panas Persib vs Persija

×

Jordi Amat Antusias Sambut Derby Panas Persib vs Persija

Sebarkan artikel ini
Jordi Amat Antusias Sambut Derby Panas Persib vs Persija
Baca Berita Terupdate di Saluran Whatsapp Gratis

Bek tengah Persija Jakarta, Jordi Amat, menyatakan antusiasmenya menjelang laga sarat gengsi melawan rival abadi Macan Kemayoran, Persib Bandung. Pertandingan bertajuk derby klasik tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada Minggu (11/1/2026).

Jordi Amat menilai laga kontra Persib memiliki arti yang sangat krusial bagi Persija Jakarta. Karena itu, ia menegaskan pentingnya persiapan maksimal agar tim mampu tampil optimal di markas Pangeran Biru.

Iklan

“Kami juga punya laga derby melawan Persib dalam beberapa hari lagi. Jadi mari kita persiapkan dengan baik pertandingan itu. Untuk memulai tahun baru dan kemudian kita bisa membicarakan Persib,” ujar Amat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (29/12/2025) malam.

Jelang duel panas tersebut, Amat tengah berada dalam suasana hati yang positif. Ia turut berperan dalam kemenangan Persija Jakarta atas Bhayangkara FC dengan skor meyakinkan 3-0 pada laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (29/12/2025). Dalam pertandingan itu, bek keturunan Spanyol tersebut mencetak satu gol indah.

Baca Juga:  Persib Bandung Catat Kemenangan Perdana di AFC Champions League 2, Tumbangkan Bangkok United 2-0

Gol tersebut terasa semakin spesial bagi Jordi Amat. Ia mengungkapkan bahwa sang istri tengah mengandung anak kedua mereka, sehingga momen kemenangan dan gol tersebut menjadi penutup tahun yang sempurna.

“Saya juga merasa sangat senang dengan gol saya. Itu adalah momen yang baik untuk mengakhiri tahun dengan gol yang bagus. Istri saya juga sedang hamil. Jadi gol saya, gol yang sempurna, sangat senang,” kata Amat.

Sebelum bertandang ke Bandung untuk menghadapi Persib, Persija Jakarta masih harus menjalani satu pertandingan lanjutan BRI Super League 2025/2026. Laga tersebut dapat dimanfaatkan sebagai ajang pemanasan sekaligus menjaga momentum positif tim.

Persija Jakarta dijadwalkan menjamu Persijap Jepara pada pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026. Pertandingan itu direncanakan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Sabtu (3/1/2026). (***)

Berlangganan berita gratis di Whatsapp Channel
Dunia Sudah Canggih! Kreatiflah Sedikit...