Scroll untuk baca artikel
Olahraga

Kluivert Tetap Lakukan Evaluasi Meski Timnas Indonesia Berpesta Gol Atas Chinese Taipei

×

Kluivert Tetap Lakukan Evaluasi Meski Timnas Indonesia Berpesta Gol Atas Chinese Taipei

Sebarkan artikel ini
Kluivert Tetap Lakukan Evaluasi Meski Timnas Indonesia Berpesta Gol Atas Chinese Taipei
Baca Berita Terupdate di Saluran Whatsapp Gratis

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, tetap menekankan pentingnya evaluasi meski tim asuhannya baru saja berpesta gol enam gol tanpa balas atas Timnas Chinese Taipei dalam laga uji coba FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (5/9/2025) malam WIB.

Dalam pertandingan tersebut, Tim Garuda tampil dominan sejak awal. Jordi Amat membuka keunggulan pada menit kelima, disusul gol bunuh diri Ming Hsiu Chao di menit ke-24. Marc Klok menambah keunggulan lewat gol pada menit ke-34, sebelum Eliano Reijnders memperbesar skor menjadi 4-0 pada menit ke-39. Di babak kedua, Ramadhan Sananta (58’) dan Sandy Walsh (61’) turut mencatatkan nama di papan skor.

Iklan

Meski skor telak tercipta, Kluivert menyoroti penempatan posisi pemain, khususnya lini tengah di paruh pertama laga.

“Ya, saya pikir pada babak pertama, para gelandang kami terlalu ‘tinggi’, dan itu berarti kami tidak memiliki ruang bagi para pemain sayap kami untuk masuk,” ujar Kluivert usai laga.

Baca Juga:  Jepang vs Indonesia: Laga Hidup-Mati di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih asal Belanda itu kemudian melakukan penyesuaian taktik di babak kedua. Hasilnya, meski tidak sebanyak di paruh pertama, permainan Timnas Indonesia tetap terlihat lebih rapi dan atraktif. “Lalu mereka mengubahnya, dan Anda langsung melihat bahwa gol-golnya masuk dengan sangat baik, kecepatan permainan sangat bagus,” imbuhnya.

Kluivert menegaskan bahwa dirinya puas dengan penampilan tim, namun evaluasi tetap diperlukan untuk menjaga konsistensi.

“Saya pikir mereka melakukan pekerjaan yang sangat baik, dan seluruh tim berada di level yang baik. Meski pun tim Taipei adalah tim yang sangat bagus, Anda tetap harus melakukan tugas Anda,” jelasnya.

Selanjutnya, Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Timnas Lebanon dalam uji coba kedua FIFA Matchday di Stadion GBT, Surabaya, Senin (8/9/2025). Dua laga uji coba ini menjadi bagian penting dari persiapan Garuda jelang putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang akan berlangsung pada Oktober 2025 mendatang. (***)

Berlangganan berita gratis di Whatsapp Channel
Dunia Sudah Canggih! Kreatiflah Sedikit...