Dewa United harus puas berbagi poin dengan Persebaya Surabaya setelah bermain imbang 1-1 pada laga pekan ketujuh BRI Super League 2025 di Banten International Stadium, Serang, Jumat (26/9/2025) malam WIB. Gol penalti Bruno Moreira di masa injury time membuyarkan kemenangan di depan publik sendiri.
Jalannya Pertandingan
Sejak menit awal, Dewa United tampil agresif dengan menguasai jalannya pertandingan. Peluang emas datang pada menit ke-27 lewat sundulan Rafael Struick setelah menerima umpan sepak pojok Stefano Lilipaly, namun bola masih bisa ditepis kiper Persebaya, Ernando Ari.
Pada menit ke-37, Persebaya dipaksa bermain dengan 10 orang setelah Dejan Tumbas mendapat kartu merah. Melalui tinjauan VAR, wasit memutuskan Tumbas melakukan pelanggaran keras terhadap Taisei Marukawa.
Unggul jumlah pemain membuat Dewa United semakin menekan. Meski begitu, hingga babak pertama usai, skor tetap 0-0.
Memasuki babak kedua, Banten Warrior terus menggempur pertahanan Bajul Ijo. Persebaya lebih banyak bertahan dan sesekali mencoba serangan balik, namun selalu patah di lini belakang tuan rumah.
Gol yang ditunggu akhirnya hadir di menit ke-69. Septian Bagaskara mencatatkan namanya di papan skor lewat sundulan akurat memanfaatkan umpan lambung yang tak mampu diantisipasi Ernando Ari.
Namun, kemenangan yang sudah di depan mata sirna di menit-menit akhir. Pada masa tambahan waktu, tepatnya menit ke-90+7, Persebaya mendapat hadiah penalti usai Arief Catur Pamungkas dijatuhkan kiper Sonny Stevens di kotak terlarang. Bruno Moreira yang maju sebagai eksekutor sukses menaklukkan Stevens dengan tembakan ke sisi kiri.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Posisi di Klasemen
Dengan hasil ini, Dewa United menempati peringkat keenam klasemen sementara dengan koleksi 10 poin, unggul selisih gol dari Persebaya yang berada satu tingkat di bawahnya.
Susunan Pemain
Dewa United (4-2-3-1): Sonny Stevens; Edo Febriansyah, Brian Fatari, Nick Kuipers, Wahyu Prasetyo; Alexis Messidoro, Jaja; Stefano Lilipaly, Egy Vikri, Taisei Marukawa; Rafael Struick. Pelatih: Jan Olde Riekerink
Persebaya Surabaya (4-4-2): Ernando Ari; Arief Catur, Dime Dimov, Rachmat Irianto, Mikael Tata; Paulo Gali, Milos Raickovic, Francisco Rivera, Bruno; Dejan Tumbas, Mihailo Perovic. Pelatih: Eduardo Perez
(***)












