Persis Solo resmi mengumumkan kedatangan gelandang Timnas Singapura, Zulfahmi Arifin, Kamis (14/8/2025), untuk melengkapi komposisi pemain asing mereka di BRI Super League 2025/2026. Kehadiran Zulfahmi menjadikannya rekrutan asing kedua Laskar Sambernyawa di musim ini, setelah sebelumnya mendatangkan striker Timnas Curacao, Gervane Kastaneer.
Zulfahmi menambah kekuatan lini tengah tim asuhan Peter de Roo yang sebelumnya sudah memiliki deretan gelandang, termasuk pemain kelahiran Nigeria, Fuad Sule. Berpengalaman luas di level internasional, Zulfahmi tercatat memiliki 65 caps bersama Timnas Singapura dan pernah berkarier di sejumlah klub luar negeri, terutama di Liga Thailand.
Bagi pemain kelahiran 5 Oktober 1991 itu, ini bukan pengalaman pertama bermain di Indonesia. Pada periode 2023-2024, ia sempat membela Bhayangkara FC. Zulfahmi mengaku atmosfer sepak bola Indonesia menjadi salah satu alasan utamanya kembali ke tanah air.
“Ketika saya bermain di Indonesia, atmosfer pertandingan di sini sangat membuat saya tertarik. Para pendukung di Liga Indonesia sangat bagus dan memberi motivasi besar untuk pemain,” ujar Zulfahmi. “Saat menerima tawaran Persis Solo, saya langsung menerimanya tanpa banyak berpikir.”
Karier Zulfahmi dimulai bersama Young Lions pada 2010, kemudian berlanjut ke berbagai klub di Singapura seperti Home United dan Hougang United, serta LionsXII di Liga Malaysia. Ia juga pernah memperkuat Chonburi, Suphanburi, Samut Prakan City, dan Sukhothai di Liga Thailand.
Dengan kedatangan Zulfahmi, Persis Solo kini memiliki sembilan amunisi impor, termasuk Sho Yamamoto (Jepang), Cleylton Santos (Brasil), Jordy Tutuarima (Belanda), Kodai Tanaka (Jepang), Adriano Castanheira (Portugal), Xandro Schenk (Belanda), dan Fuad Sule (Irlandia). (***)












